Sabtu, 25 Juni 2016

Bersinar Lewat Euro 2016, Mereka yang Jadi Buah Bibir Bursa Transfer

Bersinar Lewat Euro 2016, Mereka yang Jadi Buah Bibir Bursa Transfer
SALAM SUNDUL EROPA!


Memasuki fase knockout, turnamen empat tahunan yang sedang digelar di Prancis ini menghasilkan nama-nama pemain yang menjanjikan Gan. Beberapa dari mereka mungkin sudah menjadi bagian dari klub-klub raksaksa Eropa, tapi tidak sedikit juga yang bersinar di Piala Eropa kali ini. Kepiawaian dan skill mereka dalam mengolah bola di ajang ini, mulai menjadi lirikan tim-tim papan atas yang memiliki Jutaan Ponds ataupun Euro untuk meminang mereka. Ekspektasi besar dari klub-klub tersebut pun sangat tinggi, apalagi bukan hanya satu atau dua klub yang ingin membayar mereka. Mau tidak mau gerakan-gerakan griliya maupun serangan fajar mulai dilakukan demi mendapatkan tandan tangan sang pemain. Penasaran Gan siapa aja yang lagi jadi buah bibir klub-klub Eropa?

Cekidot Gan!


Quote:N’golo Kante (Prancis & Leicester City)


Pemain yang bermain berasama tuan rumah Piala Eropa 2016 sedang diincar oleh beberapa klub besar Eropa Gan. performan pemain yang saat ini berseragam Leicester City, selama fase grup patut diacungi jempol. Kontribusinya terhadap tim mampu membawa Prancis menjadi pemuncak kelasmen grup A. Ibarat kata, N’Golo Kante nih lagi wangi-wanginya Gan! Klub-klub yang isunya tertarik memakai jasa Kante, Arsenal dan Paris Saint-Germain. Walaupun, si Kante-nya sendiri belum memutuskan pilihan, apakah tetap di klub yang membesarkan namanya atau hijrah. Kita tunggu aja Gan!




Quote:Romelu Lukaku (Belgia & Everton)


Selama fase grup berlangsung, Lukaku berhasil menceploskan 3 gol ke gawang lawan. Sebuah prestasi yang gemilang untuk bomber Everton ini. Dari 3 laga yang dilakoninya, 2 diantaranya behasil menjadi lahan Lukaku mengoleksi Gol. Menjadi salah satu kandidat peraih Golden Boots membuat Lukaku kembali dilirik oleh tim-tim besar. Ditambah lagi, pemain muda berusia 23 tahun ini mengunggkapkan ini pindah dari Stadion Goodison Park musim panas ini. Chelesa dan Manchaster United nampaknya tertarik untuk memakai jasa Lukaku, walaupun harga yang dibandrol cukup mahal. Sebesar 65 juta Poundsterling.



Quote:Leroy Sane (Jerman & Shalke)


Ini dia Gan pemain yang lagi hangat-hangatnya diperbincangkan media sepak bola. Pasalnya winger yang sedang membela Jerman di Euro 2016 ini dikabarkan telah menandatangani budget transfer sebesar 40 juta Pounds dengan Manchaster City. Namun, pernyataan tersebut ditepis oleh manajemen Shalke. Selain gosip dengan City, kabarnya Munchen juga tertarik memboyong Leroy ke Alianz Arena. Kelihatan tidak mau kalah saing rival sekota City, Manchaster United juga kabarnya ingin meminang Leroy.



Quote:Antoine Griezmann (Prancis & Atletico Madrid)


Bisa dikatakan musim ini merupakan musim yang luar biasa buat bomber Atletico ini. Griezmann mampu mengantongi 22 gol di liga Spanyol dan 7 gol pada penghelatan liga Champions. Selain itu dalam 3 laga bersama Prancis, Griezmann berhasil mengantongi 1 gol. Chelsea selalu dihubung-hubungkan dengan pemain ini mengenai kepindahannya ke tim yang bermarkas di London tersebut. Namun, belakangan kabarnya Mourinho manajer baru United dikabarkan ingin mendapatkan tanda tangan Griezmann.



Quote:Zlatan Ibrahimovic (Swedia & Paris Saint Saint-Germain)


Sudah tidak muda lagi mungkin tidak tidak menjadi kendala bagi Zlatan untuk tetap berkair. Walaupun, dia mengatakan Piala Eropa kali ini menjadi moment terakhirnya berseragam Swedia. Kontraknya bersama dengan klub Juaragan asal Prancis pun akan habis tepat pada 1 Juli ini. Manchaster United digadang-gadang sudah menjalin komunikasi dengan sang pemain. Dikabarkan pula Swedia memberikan kesempatan untuk Ibra meinggalkan kamp pelatihan untuk mengurus masa depannya dengan setan merah.




Quote:Andre Gomes (Portugal & Valencia)


Pada musim ini bisa dibilang penampilan pemain bernomor punggung 10 di timnas Portugal kurang memuaskan. Dari 30 laga yang dilakoni bersama Valencia, Gomes hanya mampu menggasak 3 gol sepanjang musim. Namun, berbeda dengan penampilannya pad Euro 2016 kali ini. Gomes memainkan peran penting untuk lini tengah Portugal. Meskipun Portugal terseok-seok pada fase grup, Manchaster United dikabarkan tertarik memakain jasa Gomes.




Quote:Alvaro Morata (Spanyol & Juventus)


Menjadi pemuncak calon peraih golden boots membuat Morata semakin bersinar. Dalam 3 laga yang dilakoninya bersama La Roja, Bomber juventus ini berhasil menorehkan 3 gol. Prestasi gemilangnya tersebut membuat Klub lamanya Real Madrid, tertarik mengaktifkan klausal pembelian kembali. Biaya klausal yang harus dirogoh oleh Madrid sebesar 23.6 juta Pounds harusnya tidak menjadi masalah, mengingat madrid memang sedang butuh striker.


Quote:Andriy Yarmolenko (Ukraina & Dinamo Kiev)


Salah satu bintang kebanggaan Ukraina. Walaupun, gagal menembus fase grup tidak membuat sinar Yarmolenko menjadi redup. Pemain yang sangat loyal terhadap klubnya Dinamo Kiev, cukup membuat mata klub Eropa tertuju pada dia. Arsenal dikabarkan tertarik memboyong Yarmolenko ke Emirates Stadium, hanya saya kabarnya Everton sudah lebih dulu mengejar tanda tangan dia. AC Milan juga kabarnya ikut ambil bagian dalam bursa penawaran ini.



Quote:Dimitri Payet (Prancis & West Ham)


Entah sihir apa yang digunakan oleh Payet. Dari 2 pertandingan yang dilakoni Payet berhasil meraih gelar Man of The match di kedua laga tersebut. Bukan hanya itu pemain berseragam West Ham ini, mampu mencetak 3 gol dari 3 laga yang digelar. Dari isu-isu yang berhembus kabarnya Madrid dan Chlsea tertarik memboyong pemain berusia 29 tahun ini. Kita tunggu aja Gan, keputusan si Payet Gan!



Nah itu dia Gan, deretan pemain-pemain bintang dan calon bintang. Kira-kira dari beberapa isu yang ada menurut Agan bakalan ada yang kejadian gak nih?


Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/576cc73b620881255d8b456b/bersinar-lewat-euro-2016-mereka-yang-jadi-buah-bibir-bursa-transfer

Bersinar Lewat Euro 2016, Mereka yang Jadi Buah Bibir Bursa Transfer Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar